Gambar Pantai di Bali, Indonesia (photo credit: Surf Gear Ltd and White Water Mag Ltd)

Time to read: 5 menit

(Laura Berlian)

Deburan ombak, kaki berselimut pasir, panas sinar matahari serta ditemani birunya air laut merupakan hal yang kamu dapatkan ketika berwisata ke pantai. Indonesia sebagai negara kepulauan pastinya memiliki banyak wisata bahari yang memberikan panorama yang menawan.

Untuk kamu yang anak pantai, simak 5 pantai berikut yuk. Wajib banget nih dikunjungi!

1. Pulau Kelagian, Lampung

Gambar Ilustrasi Pantai dengan Pasir Putih (pixabay.com)

Dari Provinsi Lampung, ada destinasi pulau menarik yang wajib untuk dikunjungi, yaitu Pulau Kelagian. Pulau Kelagian terdiri dari dua pulau, Kelagian Besar dan Kelagian Kecil atau yang biasa disebut Lunik. 

Perjalanan dari Bandar Lampung ke pulau ini hanya memakan waktu sekitar 1,5 jam menggunakan kendaraan umum atau kendaraan pribadi yang kemudian disambung dengan menggunakan kapal untuk menyeberang ke Pulau Kelagian.

Pulau Kelagian Besar menyajikan hamparan pantai dengan pasir putih yang halus dengan air laut yang jernih, dengan ombak yang masih aman. Dengan jarak yang tidak terlalu jauh, Pulau Lunik juga menyajikan pantai yang indah dengan air yang lebih jernih, cocok banget nih buat kamu yang suka snorkeling.

2. Pantai Dodola, Pulau Morotai

Gambar Ilustrasi Pantai (unsplash.com)

Pulau Morotai, Maluku Utara merupakan destinasi bahari yang menarik selanjutnya. Dikelilingi banyak pulau kecil, membuat pesona Pulau Morotai tidak kalah dengan pantai lainnya. Pulau Dodola merupakan salah satu dari sekian pulau-pulau kecil yang berada di sekeliling Pulau Morotai.

Pulau Dodola merupakan pulau tak berpenghuni dengan pantai yang memiliki pasir putih dan air laut yang jernih. Jika air laut sedang surut, kita bisa menyebrang menuju Pulau Dodola Kecil dengan jalur pantai pasir putih yang timbul, kurang lebih 500 meter.

Selain keindahan alamnya, Pulau Dodola juga menyajikan aspek sejarah karena menjadi tempat pertempuran pasukan Sekutu  (Amerika-Australia) dan Jepang. Sisa-sisa puing pertempuran yang berada di dasar laut inilah menjadikan Pulau Dodola sebagai salah satu tempat scuba diving terbaik. Hmm penasaran kan seperti apa keindahan pulau Dodola? Langsung saja agendakan jalan-jalan ke sana di masa mendatang.

3. Pulau Derawan & Sekitarnya, Kalimantan Timur

Gambar Ilustrasi Pulau (unsplash.com)

Sering disebut dengan Pristine Island yang berarti masih terjaga kelestariannya, Pulau Derawan, Kalimantan Timur menarik minat banyak wisatawan. Kamu yang senang diving pasti akan langsung menyukai tempat ini, karena banyak terumbu karang yang sudah langka dan masih terjaga keasriannya.

Selain bertemu dengan terumbu karang, kamu juga bisa diving dengan ikan pari raksasa di Manta Point. Selain snorkeling yang mengasyikkan, kamu juga bisa melihat penangkaran penyu yang terdapat di Pulau Sangalaki, pulau kecil lainnya dekat Pulau Derawan. Nah, akhiri hari dengan menyantap makanan khas warga Suku Bajo, ya!

4. Pantai Ngurtafur, Maluku Tenggara

Gambar Ilustrasi Pantai (unsplash.com)

Pantai unik ini sangat wajib untuk dikunjungi. Pantai yang terletak di Maluku Tenggara, Provinsi Maluku, ini hanya muncul jika air laut sedang surut. Karena Pantai Ngurtafur merupakan pasir putih yang timbul ke atas permukaan laut jika air laut surut saja.

Di pantai ini juga tidak terdapat pohon seperti pantai pada umumnya. Pasir yang putih dan air laut yang sangat jernih memberi pengalaman tersendiri, kamu seperti berjalan menuju tengah laut karena panjang pantai ini bisa sampai 2 kilometer, wow! jika berkunjung kesini jangan lupa membawa bekal ya, karena tidak ada yang berjualan di sekitar pantai.

5. Pantai Pink, Lombok

Gambar Ilustrasi Pantai dengan Pasir Pink (pexels.com)

Pantai dengan nama asli Pantai Tangsi ini lebih popular dengan julukkan Pantai Pink karena pasir pantainya yang berwarna pink. Loh kok bisa? Hal ini dikarenakan adanya pencampuran pasir dengan butiran terumbu karang berwarna merah yang bertekstur halus, serta terkena bias matahari, jadilah warna pink yang memikat siapapun yang melihatnya.

Perpaduan pasir yang berwarna pink, biru air laut yang jernih, serta perbukitan yang mengelilingi akan menambah keindahannya. Tertarik menjelajah?

Jadi makin tidak sabar ke pantai ya, yang mana nih destinasi incaran kamu? Kalau ke pantai, jangan lupa memakai sunblock ya, agar tidak terbakar sinar matahari, dan juga tetap waspada akan gelombang tinggi ya. Ke pantai manapun kamu pergi, kamu harus selalu menjaga kelestarian alam di sana ya. Kamu bisa menemukan informasi dan inspirasi untuk menjadi pejalan bertanggung jawab di website Atourin juga loh! Have fun!