(Hasna Nurul Izzah)
Daerah destinasi wisata pegunungan Puncak, Kabupaten Bogor Provinsi Jawa Barat selalu menjadi primadona bagi warga ibukota Jakarta dan sekitarnya untuk pergi berlibur di kala liburan entah itu libur akhir pekan, libur panjang, atau bahkan hari-hari besar keagamaan tertentu. Ada berbagai macam tempat wisata menarik yang disuguhkan seperti Taman Safari Cisarua, Kebun Raya Cibodas, Cimory Riverside dan masih banyak lagi. Tidak hanya itu, di daerah ini juga terdapat banyak sekali villa-villa dan hotel yang dimiliki oleh warga sekitar untuk tempat beristirahatnya pengunjung. Namun, tak sedikit masyarakat yang hendak bepergian ke Puncak dengan keluarga tercinta menggunakan kendaraan pribadi pada saat musim libur panjang hingga menyebabkan terjadinya kemacetan sampai belasan kilometer. Bahkan berita yang santer terdengar beberapa pekan ini adalah kemacetan parah yang tidak terurai kurang lebih selama 10-12 jam.
Melihat permasalahan yang tak kunjung usai setiap memasuki musim libur panjang, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Bapak Sandiaga Salahuddin Uno, berinisiatif untuk membangun kereta gantung guna mengatasi kemacetan lalu lintas di kawasan tersebut. Menurut beliau, transportasi publik ini ramah lingkungan dan dapat menjadi destinasi pariwisata baru bagi kawasan dengan kontur pegunungan.
Nah, tentu akan menarik untuk tahu lebih detail tentang kereta gantung. Ternyata, cable car memiliki sejarah yang panjang lho, Sobat Atourin. Cable car adalah sebuah kereta yang menggantung yang berjalan menggunakan kabel. Jalur kereta gantung umumnya berupa garis lurus dan hanya dapat berbelok pada sudut yang kecil di stasiun antara. Awalnya, kereta gantung digunakan pada tempat-tempat wisata misalnya di daerah bersalju, daerah pegunungan seperti pegunungan Alpen, atau taman hiburan, namun kini telah juga digunakan untuk transportasi umum di daerah perkotaan seperti misalnya di kota Medellin, Colombia. Kapasitas kereta gantung dapat mencapai 3.000 penumpang per jam, dengan kecepatan 4-6 meter per detik. Jenis kabin yang umum digunakan adalah gondola dengan kapasitas 4 hingga 12 penumpang.
Ternyata cable car tidak hanya digunakan untuk transportasi saja loh! Di beberapa negara tetangga, cable car jadi atraksi wisata. Di Malaysia, atraksi wisata kereta gantung Genting Highlands sangat terkenal bagi para wisatawan. Cable Car yang terdapat di Genting Highlands ini merupakan sebuah kereta gantung yang terpanjang di Asia Tenggara. Kereta gantung ini akan membawa kita menyaksikan pemandangan indah dalam ketinggian di atas hutan tropis perbatasan negara bagian Pahang dan Selangor. Lain hal nya di Singapura, cable car Singapore Sentosa sendiri adalah kereta gantung satu-satunya dan pertama di dunia yang melewati pelabuhan dan menghubungkan Pulau Sentosa dengan Mount Faber. Di beberapa negara yang beriklim dingin, bahkan terdapat cable car yang membawa penumpang dari resort ski ke area ski es. Salah satu contohnya yaitu dataran tinggi Aiguille du Midi, Chamonix, Perancis. Dilokasi ini berdiri kereta gantung yang dibangun untuk memfasilitasi pemain ski atau snowboarding untuk mencapai puncaknya. Selama perjalanan, mata pengunjung akan dimanjakan dengan pemandangan hutan tertutupi salju dan jurang yang curam.
Dalam perspektif pengamat transportasi, Djoko Setijowarno, mengatakan bahwa solusi utama mengurai kemacetan di kawasan Puncak, Bogor justru berada pada penataan transportasi umum di darat bukan pada pengadaan kereta gantung. Kemacetan di Bogor dapat terurai apabila angkutan umum yang biasanya berupa kendaraan kecil diganti dengan kendaraan yang lebih besar supaya dapat menampung lebih banyak penumpang. Kemudian, supir angkutan umum diberikan gaji per bulan, gaji ke-13, dan asuransi jiwa agar supir tidak saling berebut mengangkut penumpang sehingga nantinya arus lalu lintas pun lebih teratur. Nah bagi kita sebagai masyarakat umum, bisa juga berperan dalam mengurangi kemacetan di Puncak misalnya dengan tidak pergi ke sana saat akhir pekan atau libur panjang.
Wah, kalau menurut Sobat Atourin sendiri tim pro atau kontra nih perihal adanya pembangunan kereta gantung di Bogor oleh mas menteri kita? Apapun hasilnya nanti semoga bisa berhasil mengurai kemacetan dan membawa dampak positif bagi kemajuan pariwisata Indonesia ya!