Ilustrasi Salju (unsplash.com)

Time to Read: 2 minutes

(Azzahra Siti Nabila)


Kabar gembira untuk warga Bekasi dan sekitarnya, bahwa tidak perlu jauh-jauh ke
luar negeri untuk merasakan salju. Sekarang, terdapat Trans Snow World Bekasi
yang termasuk salah satu destinasi wisata terbaru di Kota Bekasi, Jawa Barat.
Lokasinya ada di lantai 5 Mall Transpark Juanda, Bekasi Timur. Letaknya tidak jauh
dari terminal Kota Bekasi. Para wisatawan disuguhkan pemandangan ala
pegunungan es dan bisa merasakan bermain salju hingga merasakan berbagai
wahana seru lainnya. Seperti Ski Area, Toboggan Area, Zorb Ball, dan Chair Lift.
Jika tertarik mengunjungi tempat ini, terdapat beberapa hal yang harus diperhatikan
oleh wisatawan agar liburan berjalan nyaman dan lancar.
Sebelum mengunjungi tempat wisata, harga tiket merupakan hal yang harus
dipertimbangkan. Harga tiket untuk wisata salju di Trans Snow World dibanderol Rp
200.000,00 untuk hari biasa (weekdays) dan Rp 275.000,00 untuk hari libur
(weekend) para wisatawan diberi waktu 120 menit (2 jam) untuk bermain di area
salju. Selain membeli tiket secara langsung, tempat wisata ini juga menyediakan
pilihan untuk membeli tiket secara online yang bisa dibeli melalui situs Trans Snow
World Bekasi, dengan membeli tiket secara online maka wisatawan tidak perlu
mengantri dan bisa langsung memasuki tempat wisata, praktis kan?!
Setelah memasuki area Trans Snow World Bekasi, wisatawan diminta untuk
melepas sepatu dan menyimpannya di tempat penitipan. Setelah itu wisatawan
harus menukarkan tiket dengan sepatu boots dan kaus kaki. Walaupun beberapa
perlengkapan sudah disedikan, wisatawan diharapkan untuk membawa pakaian
dingin lainnya seperti sarung tanga, topi, celana panjang, dan jaket agar tetap
nyaman dan terasa hangat.

Selain itu, Trans Snow World Bekasi juga menyediakan
penyewaan perlengkapan ski dengan harga Rp.100.000,00 untuk bermain
sepuasnya agar liburan semakin seru, dan wisatawan bisa belajar main ski sebelum
bermain ski di luar negeri. Wahana selanjutnya ialah zorb ball yang dibanderol Rp
50.000,00. Di wahana ini wisatawan dapat berguling menuruni bukit salju di dalam
sebuah bola raksasa. Terdapat pula wahana Racer Sledge yaitu kereta luncur
berkapasitas dua orang yang memberikan pengalaman yang berbeda dengan harga
sewa Rp 80.000,00 sepuasnya. Jika takut mencoba wahana ski, zorb ball, dan recer
sledge wisatawan bisa mencoba lempar-lemparan salju atau membuat boneka salju
di area playground.
Seru kan berlibur di Trans Snow World Bekasi? bagi wisatawan yang tertarik
mengunjungi Trans Snow World Bekasi, tempat ini beroperasi dari pukul 09.00-
23.00 WIB setiap harinya.


Karena kamu berbagai wahana dengan pengunjung lain maka kamu pastikan bahwa
kamu juga memberikan kesempatan kepada mereka untuk ikut mencoba wahana
tersebut. Pastikan kamu juga mengantri dengan tertib. Dengan saling menghargai
pengunjung lain maka tentu pengalaman di objek wisata ini akan lebih
menyenangkan.