(Titus Agung Adiyatma)
Siapa sih yang tidak tahu Borobudur? Candi yang ketenarannya sudah mendunia ini menjadi objek wisata yang paling sering dikunjungi oleh wisatawan yang berkunjung ke Magelang. Buat kamu yang berwisata ke Borobudur, jangan buru-buru pulang dulu, karena tidak jauh dari sana, ada Desa Wisata Karanganyar yang bisa kamu singgahi sejenak untuk beristirahat ataupun menambah pengalaman menarik dalam perjalanan wisatamu.
Desa Wisata Karanganyar terletak di 3 KM barat daya dari Candi Borobudur. Suasana dan pemandangan alam di desa ini tentu tidak diragukan lagi keindahannya, sebab desa ini dikelilingi panorama alam yang sangat indah berada di sisi utara lembah Bukit Menoreh. Akses menuju Desa Wisata Karanganyar sangat bagus dengan adanya beberapa moda transportasi yang bisa digunakan, antara lain sepeda onthel, andong, sepeda motor, mobil, bus, VW Jeep, ATV dan scooter matic. Semua moda transportasi itu saat ini selalu siap di wilayah Borobudur. Di pagi hari wisatawan juga bisa menyaksikan pesona terbitnya matahari di ufuk timur dari gardu pandang Balkondes Karanganyar sambil menikmati sajian kopi Ndugal khas Desa Karanganyar. Yang menjadi ciri khas Desa Wisata Karanganyar adalah wisatawan diajak merasakan bagaimana proses membuat gerabah yang sangat asyik dan menyenangkan.
Dengan paket wisata live in 2 hari 1 malam dari Atourin, ciri khas tersebut bisa kamu rasakan dalam persinggahanmu di Desa Wisata Karanganyar. Selama live in, kamu akan mendapatkan konsumsi, pemandu wisata lokal, dan dokumentasi atas kegiatan-kegiatan yang kamu lakukan. Selain itu, kamu juga akan mendapat tiket masuk ke daya tarik wisata di desanya dan transportasi berupa mobil VW ke kawasan Borobudur di hari kedua (siapa tahu kamu belum puas mengeksplorasi candinya).
Tentu saja seperti mengunjungi tempat wisata lain, ada hal-hal yang harus kamu perhatikan saat berkunjung ke sini. Yang pertama, jangan lupa membawa baju ganti, obat-obatan pribadi, masker, serta hand sanitizer. Yang kedua, kegiatan live in ini tidak disarankan untuk bayi, ibu hamil, dan penyandang disabilitas. Terakhir, tidak ada pengembalian dana untuk tiket yang sudah dibeli untuk kegiatan live in ini, ya, Sobat Atourin.
Untuk informasi lebih lanjut terkait paket wisata dan kegiatan lainnya yang bisa dilakukan di Desa Wisata Karanganyar, kunjungi situs dan aplikasi Atourin.