Destination

Uji Adrenalinmu dengan Mencoba Rafting di Sungai Citarik, Sukabumi

(Azzahra Siti Nabila)

Liburan akhir pekan dipercaya dapat memompa semangat untuk melanjutkan aktivitas di minggu berikutnya. Aneka wisata yang letaknya tidak terlalu jauh dari ibu kota kerap kali menjadi incaran refreshing bagi warga Jakarta dan Sekitarnya. Rafting di Sungai Citarik merupakan salah satu pilihan yang termasuk daftar kegiatan penghilang penat. Hamper setiap akhir pekannya, kegiatan ini selalu ramai dikunjungi. Terletak di Taman Nasional Gunung Halimun, Kecamatan Cikidang, Sukabumi, Jawa Barat dapat ditempuh dalam waktu tiga sampai empat jam dari Kota Jakarta.

Sungai Citarik menjadi salah satu sungai yang paling sering dikunjungi untuk olahraga arung jeram. Alasannya karena debit air cukup banyak, kondisi air bersih relatif stabil sepanjang tahun. Jeram-jeram dan bebatuan di Sungai Citarik juga cukup banyak, dengan tingkat kesulitan yang bervariasi mulai dari kelas III hingga kelas IV. Sehingga selalu saja ada tantangan tersendiri yang ditawarkan oleh jeram-jeram di Sungai Citarik. Selain itu, pemandangan alam di sekitar Sungai Citarik pun masih alami dan cukup eksotis. Kamu tak hanya akan memacu adrenalin, namun sekaligus menikmati keindahan alam di sepanjang Sungai Citarik.

Peralatan Rafting

Saat tiba di lokasi rafting Sungai Citarik, kamu bisa melakukan registrasi terlebih dahulu. Setelah itu, akan dipandu oleh guide yang memberikan peralatan arung jeram yaitu helm, rompi pelampung, dan dayung. Lalu peserta akan diantar oleh mobil pick up sampai tiba di arena arung jeram Sungai Citarik yang ditandai dengan terdengar suara derasnya aliran sungai. Setibanya di arena arung jeram, guide akan memberikan arahan mengenai aturan main dan melakukan pemanasan sebelum memulai olahraga ini. Begitu mendaratkan perahu, berarti traveler sudah siap melakukan rafting Sungai Citarik. Kamu akan melintasi arus sungai mulai dari yang tenang, sedang hingga yang paling dahsyat. Aneka bebatuan dari ukuran yang paling kecil hingga besar pun siap menghadang, Dengan kerja sama apik setiap anggota di dalam perahu sukses melewati setiap hadangan dalam kegiatan rafting Sungai Citarik.

Ilustrasi Rafting

Untuk menguji adrenalin di Sungai Citarik, saat ini sudah banyak penyedia layanan arung jeram di sungai ini. Harga yang ditawarkan pun bervariasi tergantung jarak yang dipilih antara 5 km sampai dengan 12 km. Harga yang dibayarkan tentunya sudah termasuk perlengkapan rafting, transportasi, makan siang, dan pastinya asuransi.

Yuk sobat Atourin jika bingung melakukan kegiatan di akhir pekan, sesekali kalian harus mencoba rafting di Sungai Citarik, jangan lupa siapkan adrenalin ya!

Admin

Share
Published by
Admin

Recent Posts

Vol. 4 Desa BRILiaN: 15 Desa Wisata yang Layak Masuk Bucket List Kamu! | Atourin

Kembali lagi di volume keempat dari seri Desa BRILiaN! Atourin bersama serta Bank BRI kembali…

2 days ago

Vol. 3 Desa BRILiaN: 15 Desa Wisata yang Layak Masuk Bucket List Kamu! | Atourin

Kembali lagi di volume ketiga dari seri Desa BRILiaN! Atourin bersama Bank BRI menghadirkan pilihan…

1 week ago

Pacu Jalur 2025: Tradisi budaya Indonesia yang Lagi Viral!

Siapa bilang festival budaya itu kaku dan membosankan? Kalau kamu belum pernah dengar Pacu Jalur,…

1 week ago

Vol. 2 Desa BRILiaN: 15 Desa Wisata yang Layak Masuk Bucket List Kamu! | Atourin

Setelah kemarin Atourin sudah memberikan informasi 15 Bucket List Desa Wisata yang Wajib Kamu Kunjungi…

1 week ago

Vol. 1 Desa BRILiaN: 15 Desa Wisata yang Layak Masuk Bucket List Kamu! | Atourin

Kalau kamu pikir sudah pernah menjelajahi banyak tempat di Indonesia, coba pikir lagi. Di balik…

2 weeks ago

Program Desa BRILiaN 2025 Gandeng Atourin, Kembangkan 102 Desa Wisata

Jakarta - Program pemberdayaan desa yang dilakukan oleh Bank BRI atau yang dikenal dengan Desa…

1 month ago