Destination

Bali Tempo Dulu: Desa Wisata Pinge

(Titus Agung Adiyatma)

Pulau Bali yang sudah terkenal sebagai destinasi wisata memiliki banyak objek wisata, salah satunya yakni desa wisata. Tidak bisa dipungkiri bahwa sudah ada banyak sekali desa wisata di Bali. Akan tetapi, sedikit yang memiliki nilai historis sebanyak Desa Wisata Pinge. Selain sudah eksis sejak zaman dahulu, desa ini juga memiliki pura peninggalan peradaban Bali Kuno yang menjadi saksi bisu riwayat panjang desanya. Bangunan-bangunan di desa ini juga masih mempertahankan bentuk tradisionalnya, sehingga wisatawan yang berkunjung ke desa ini akan mendapat kesan seakan-akan sedang melihat Bali tempo dulu. 

Ilustrasi Bunga Cempaka Putih

Desa Wisata Pinge terletak di Kecamatan Marga, Kabupaten Tabanan, Bali. Desa ini berada di area dengan ketinggian 500 meter di atas permukaan laut, sehingga suhu udaranya sejuk. Dalam bahasa daerah, nama desa ini bermakna “putih”. Nama desa ini berasal dari pohon cempaka putih yang dulunya tumbuh di Pura Natar Jemeng, pura kuno yang berada di desa ini. Akses menuju desa ini cukup mudah karena lokasinya yang dilewati jalan raya dan jaraknya dari pusat Kabupaten Tabanan sekitar 20 KM.

Ilustrasi Alam Pedesaan

Berbagai kegiatan liburan yang menyenangkan dapat dilakukan di Desa Wisata Pinge. Udara sejuk di pagi hari bersama panorama alam pedesaan yang indah di sini siap menemani kamu melakukan kegiatan hiking atau trekking. Kalau sudah lelah berjalan-jalan, kamu bisa beristirahat di saung-saung yang tersedia di sini. Sambil beristirahat, abadikanlah momen dirimu berwisata di desa yang bernuansa Bali tempo dulu ini. Dengan sekali jepretan, niscaya kamu bisa menunjukkan seakan-akan kamu berpetualang kembali ke Bali di masa lalu.

Ilustrasi Pura

Soal penginapan, jangan khawatir, karena terdapat rumah-rumah tradisional yang disewakan di sini. Selain itu, ada pula homestay yang memungkinkan kamu untuk merasakan rasanya tinggal di desa yang masih menjunjung tinggi budaya tradisionalnya. Selama menginap, sempatkanlah diri untuk mengunjungi pura yang ada di desa ini, tentunya dengan memperoleh izin untuk mengunjungi puranya terlebih dahulu. Di pura tersebut, terdapat banyak artefak-artefak peninggalan masa lalu yang tentunya menarik minat bagi kamu yang menyukai hal-hal berbau sejarah. 

Seperti garam dan merica yang dapat menyatu sempurna dalam masakan, keindahan alam dan nilai sejarah Desa Wisata Pinge menyatu dengan sempurna menjadi sebuah desa wisata yang begitu layak untuk dikunjungi. Sama seperti masakan lezat yang mampu memanjakan lidah, desa wisata yang mempesona ini pun mampu memanjakan jiwa. Sobat Atourin, jika sedang berwisata di Bali, jadikanlah Desa Wisata Pinge sebagai tempat persinggahanmu.

Admin

Share
Published by
Admin

Recent Posts

Vol. 4 Desa BRILiaN: 15 Desa Wisata yang Layak Masuk Bucket List Kamu! | Atourin

Kembali lagi di volume keempat dari seri Desa BRILiaN! Atourin bersama serta Bank BRI kembali…

19 hours ago

Vol. 3 Desa BRILiaN: 15 Desa Wisata yang Layak Masuk Bucket List Kamu! | Atourin

Kembali lagi di volume ketiga dari seri Desa BRILiaN! Atourin bersama Bank BRI menghadirkan pilihan…

1 week ago

Pacu Jalur 2025: Tradisi budaya Indonesia yang Lagi Viral!

Siapa bilang festival budaya itu kaku dan membosankan? Kalau kamu belum pernah dengar Pacu Jalur,…

1 week ago

Vol. 2 Desa BRILiaN: 15 Desa Wisata yang Layak Masuk Bucket List Kamu! | Atourin

Setelah kemarin Atourin sudah memberikan informasi 15 Bucket List Desa Wisata yang Wajib Kamu Kunjungi…

1 week ago

Vol. 1 Desa BRILiaN: 15 Desa Wisata yang Layak Masuk Bucket List Kamu! | Atourin

Kalau kamu pikir sudah pernah menjelajahi banyak tempat di Indonesia, coba pikir lagi. Di balik…

2 weeks ago

Program Desa BRILiaN 2025 Gandeng Atourin, Kembangkan 102 Desa Wisata

Jakarta - Program pemberdayaan desa yang dilakukan oleh Bank BRI atau yang dikenal dengan Desa…

1 month ago