Ilustrasi Cafe (unsplash.com)

Time to read: 7 minutes

(Laura Berlian)

Masa perkuliahan memang masa yang cukup menyenangkan, menambah relasi dan
menggali lebih dalam ilmu pengetahuan menjadi makanan sehari-hari. Semester akhir
pun menghampiri, skripsi di depan mata. Waktu yang digunakan untuk hangout pun
berkurang demi terselesaikannya skripsi dengan waktu yang disediakan. Suntuk makin
sering mendekati, saatnya cari referensi ehehe. Nah simak nih, berikut ini rekomendasi
café buat kamu yang tinggal di Jakarta dan sedang skripsian (mengerjakan skripsi).

1. First Crack Coffee, Sunter

Untuk kamu yang serius nih, mungkin First Crack Coffee merupakan tempat kopi yang cocok untukmu. Coffee shop yang serius ini menghadirkan kopi organik dan speciality coffee. Kopi yang wajib dicoba adalah Orange Bali, Kopi Kintamani, dari namanya sudah menarik bukan? Biasanya yang tidak suka kopi, akan meyukai kopi Orange Bali tersebut. Nah bagi yang punya asam lambung juga bisa menikmati Chocolate Hazelnut Coffee dengan kafein yang rendah. Dengan beragam menu yang ditawarkan, free wifi, dan suasana café yang cozy inilah membuat kamu pasti betah berlama lama di sini dan bisa fokus skripsian.


Alamat: Altira Business Park B12-15, Sunter, Jalan Yos Sudarso Kav. 85,
RT.9/RW.11, Sunter Jaya, Tanjung Priok, Kota Jakarta Utara, Daerah Khusus
Ibukota Jakarta 14350.

2. Copper Club, Kelapa Gading

Suntuk di rumah tapi butuh suasana baru? Mungkin bisa datang ke Copper club yang terletak di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara ini. Dari pintu masuk toko yang seperti pintu rumah pun pastinya kamu akan tahu bahwa di dalamnya juga pasti akan nyaman, senyaman di rumah sendiri! Menu kopi di sini terbagi menjadi dua bagian, ada yang Milk Based coffee dan Manual Brew. Ada yang istimewa yang ditawarkan Copper Club, yaitu manual brew dari biji kopi Ethiopia Dimtu Haro Diima yang di-roasted langsung dari Oslo Norwegia, wow! Penasaran gimana rasanya? Cobain aja ke Cooper Club Kelapa Gading.


Alamat: Jalan Tarian timur Raya blok W1 nomor 23. Pegangsaan Dua, Kelapa. Gading, Kota Jakarta Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14240

3. Kohicha Coffee, Kelapa Gading

Masih di Kelapa Gading kita bisa menemukan kafe bergaya Jepang dengan
nama Kohicha Coffee. Desain café yang instagramable. Banyaknya stop kontak membuat kamu pasti betah berlama lama disini. Terdapat beragam makanan dan minuman dengan pilihan Japanese food, seperti Nagoya Tebasaki, atau sayap ayam dengan bumbu teriyaki, serta minuman andalan Kohicha yaitu YuzuBlack Coffee. Setelah puas dengan santapan yang disajikan, mungkin kamu tertarik untuk mencicipi hidangan penutup yaitu Waffle Sando, waffle dengan isian cokelat yang menggugah selera. Semua tersedia dengan penyajian yang cantik dan rasa yang enak, jadi suntukmu hilang deh!


Alamat: Ruko Gading Kirana, Jalan Boulevard Artha Gading No.Blok A, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14240

4.This Is Hud, Cipinang

Tempat kecil bukan menjadi masalah di sini, karena This Is Hud merupakan café dengan 4 lantai. Dengan suasana yang dominan putih, membuat pikiran kamu segar lagi nih. Kamu bisa bersantai di lantai dua dengan duduk di atas bean bag yang membuatmu relax, disana juga tersedia stop kontak untuk charging laptop kamu yang mulai kehabisan daya. Di rooftop kamu bisa menikmati udara segar dan pemandangan sore hari yang indah, ditemani kopi yang mereka tawarkan mulai dari harga 18 ribu rupiah saja!


Alamat: Jalan Raya Jatiwaringin nomor 13, RT.8/RW.7, Cipinang Melayu,
Makasar, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13620

5. Tjikini, Cikini

Café yang bertempat di Jalan Cikini Kecamatan Menteng ini memang tidak boleh dilewatkan. Café dengan suasana khas tempo dulu ini memberi kesan hangat, ditambah furnitur bergaya vintage mungkin mengingatkan kita dengan rumah kakek nenek kita. Selain tempat yang nyaman untuk ngerjain skripsi, minumannya sendiri juga unik. Ada Kopi Warung Tinggi (Tek Sun Ho) sejak 1878 yang wajib banget kamu cobain dan Saparila cap Badak. Rasanya mirip root beer tapi produksi Siantar sejak tahun 1916. Enak banget deh makanan dan minuman yang disajikan disini, tapi jangan lupa dikerjain ya skripsinya.


Alamat: Jalan Cikini Raya nomor 17, RT.16/RW.1, Cikini, Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10330

6. Sedjenak, Menteng

Tempat yang tidak terlalu besar dan terletak di tengah kota membuat Sedjenak menjadi tempat yang nyaman untuk dikunjungi. Café di Menteng ini merupakan tempat yang pas untuk mengerjakan skripsi kamu. Menu kopi andalan disini ada Kopi Susu Sedjenak yang memadukan kopi dan susu dengan campuran yang pas, menu berikutnya yang wajib dicoba adalah Kopi Susu Pacar Cina yang menyajikan sensasi unik di mulut karena diberi pacar Cina yang kenyal. Selain minuman, Sedjenak juga menyediakan kudapan ringan seperti roti bakar atau kentang goreng yang setia menemanimu mengerjakan skripsi.


Alamat: Jalan H. Agus Salim nomor 23 3 1, RT.1/RW.1, Kebon Sirih, Menteng,
Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10430.

7. Mouse Coffee, Hayam Wuruk

Terletak di perempatan Jalan Hayam Wuruk, membuat Mouse Coffee mudah untuk ditemukan. Suasana yang hangat dan nyaman ini bikin kamu pasti betah berlama lama. Selain itu, Mouse Coffee menyediakan indoor smoking area yang nyaman, dengan asbak dari bubuk kopi, membuatmu lupa kalau berada di ruangan khusus perokok. Lagi suntuk sama skripsi? Tenang dulu, di sini juga ada rental playstation nya! Enak deh jadi bisa main sebentar.


Alamat: Jalan Hayam Wuruk nomor 40-43, Maphar, Taman Sari, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11160.

8. Kroma, Darmawangsa

Logo Kroma yang berbentuk rumah memang mendeskripsikan suasana rumahan yang disuguhkan Kroma. Karena berjendela besar, membuat café ini tidak memerlukan banyak cahaya di siang hari. Kesan artsy yang ditampilkan Kroma membuat banyak spot foto tersedia di sini. Untuk minumannya sendiri, yang paling banyak diminati ialah Kopi Susu Rumahan, kopi yang tidak terlalu pekat ditambah susu yang gurih dengan harga Rp 22.000,00 saja.


Alamat: Jalan Darmawangsa-X nomor A20, RT.9/RW.4, Cipete Utara,
Kebayoran Baru, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12160.

9. Sunyi House of Coffee and Hope, Fatmawati

Nama yang pas bagi kita yang suka kesunyian untuk mengerjakan skripsi. Eh tapi tunggu dulu, Café Sunyi yang terletak di Fatmawati ini terbilang unik dan inofatif loh, pasalnya café ini merupakan tempat yang ramah difabel. Kasir, pelayan, dan barista di tempat ini adalah teman-teman difabel juga. Saat ingin memesan minuman atau makanan, kita bisa langsung menunjukknya atau menggunakan bahasa isyarat dengan petunjuk yang ada di depan meja kasir. Café ini menjunjung tinggi kesetaraan untuk para difabel agar dapat bekerja layaknya orang normal. Dengan beragam menu yang ditawarkan serta suasana baru dalam memesan sebuah kopi, pasti membuat pikiranmu segar kembali.


Alamat: Jalan RS. Fatmawati Raya nomor 15, RT.1/RW.3, Cilandak Barat,
Cilandak, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12430.

10. Doma Dona Coffee, Kebayoran Baru

Di situ ada tempat duduk, di situ juga ada stop kontak. Mungkin itu adalah
deskripsi yang tepat untuk Doma Dona Coffe yang bertempat di Petogogan
Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Menu special dari Doma Dona
adalah kopi dari Toraja yang diambil langsung dari kebunnya. Selain itu
menyangrai kopi di dekat kasir membuat aroma kopi itu menyeruak ke seluruh ruangan. Di sini juga tersedia beragam camilan yang sayang untuk dilewatkan. Tertarik untuk mencoba rasanya kopi Toraja? Datang saja ke Doma Donna Coffee.


Alamat: Jalan Wijaya I nomor 9AB, RT.6/RW.4, Petogogan, Kebayoran Baru,
Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12170